Mengenal apa itu Internet of Things, kegunaan dan manfaatnya
Di era transformasi digital saat ini, tidak sering kita mendengarkan kata Internet of Things (IoT) ataupun istilah tersebut. Namun tak jarang masih banyak yang bingung akan apa arti, apa kegunaan, dan seperti apa manfaatnya di kehidupan sehari-hari dan bahkan untuk bisnis.
IoT merupakan inovasi dengan mengembangkan teknologi pintar yang menerapkan berbagai alat maupun objek untuk dapat saling terhubung dengan internet. Dalam penerapannya, IoT dapat dilakukan melalui devices yang bisa dikendalikan dari jarak jauh maupun on site.
Secara singkat IoT adalah konsep komputasi objek atau alat fisik sehari — hari yang dapat terhubung ke internet dan terintegrasi ke suatu sistem.
Dengan adanya keberadaan teknologi saat ini, IoT menjadi kebutuhan bagi masyarakat untuk terus bertransformasi dalam berbagai lini kehidupan. Kegiatan secara konvensional akan dituntut untuk beralih ke dunia digital agar dapat mempermudah pekerjaan maupun “gerak” manusia.
Apa yang IoT tawarkan ?
IoT menawarkan kemudahan untuk penggunanya, baik itu individu, perusahaan multinasional, pemerintahan, lembaga swadaya masyarakat dan pengguna lainnya dalam segi efisiensi waktu, biaya, tenaga, serta mempermudah pekerjaan manusia ataupun bisnis melalui otomatisasi berbagai alat atau objek dalam penggunaan serta penerapannya.
Beberapa implementasi yang dapat diterapkan menggunakan IoT antara lain adalah bagaimana lampu di rumah dapat dinyalakan melalui device secara remote, adanya vending machine yang dapat digunakan melalui akses dari jaringan internet, ataupun penerapan atas GPS Tracker pada kendaraan untuk tracking pergerakan, kecepatan, dsb.
Ekosistem dalam IoT
Ekosistem di dalam IoT terdiri dari berbagai unsur seperti processors, sensors, dan communication hardware untuk dapat mengumpulkan data dari “ekosistem” dan dihubungkan melalui internet sehingga dalam penggunaanya dapat dilakukan secara otomatis maupun secara remote.
Implementasi IoT dalam kehidupan
Banyak penerapan konsep IoT yang mungkin tidak kita sadari padahal berada di sekitar kita dan sering dijumpai.
Smart Home, rumah pintar yang mana dapat membantu dan meningkatakn kenyamanan pada kehidupan manusia. Ambil contoh lampu yang dapat menyala secara otomatis saat lingkungan sudah gelap menggunakan Light Dependent Resistors (LDR) atau photo resistors.
Kemudian dalam industri transportasi, dimana IoT menawarkan kemudahan serta akurasi yang lebih presisi secara langsung dari kendaraan baik untuk melacak lokasi mobil, mengawasi rute perjalanan, kecepatan, hingga bahan bakar kendaraan yang digunakan.
Dalam bidang industri logistik, IoT dapat membantu untuk melakukan pengecekan barang masuk dan keluar. Bayangkan bila harus memeriksa ribuan bahkan hingga jutaan produk didalam gudang untuk memastikan jumlahnya. Dengan penerapan IoT, produk dapat dipasangkan dengan label RFID yang dapat mengirim maupun menerima gelombang radio. Cukup dilakukan pengecekan produk dengan scanner yang sudah terhubung dengan device, pemeriksaan produk dapat dilakukan lebih cepat dan tepat.
Saat ini IoT merupakan suatu solusi tepat yang dapat diterapkan di berbagai bidang sesuai dengan kebutuhan yang ingin di capai.
Ready to transform your business?
Consult with Us!